BINGUNG MAU
PILIH YANG MANA. . . .???
TIPS AND TRICKS MEMILIH JURUSAN
Masa-masa akhir SMA memang
menjadi masa yang krusial bagi sebagian anak. Apalagi anak SMA yang benar-benar
belum mengerti dan paham mengenai jenjang pendidikan selanjutnya. Sebuah
kondisi yang sangat menguras mental, mind, dan bahkan fisik. Sebuah situasi di
mana antara rasional dan irrasional bekerja beriringan bersama membentuk sebuah
tekad, keinginan, dan harapan. Ketakutan pasti lah sering muncul. Terutama
dalam pemilihan jurusan di dunia perkuliahan yang akan diambil. Sering muncul
pemikiran dan pertanyaan “ Bagaimana jika jurusan yang saya ambil tidak sesuai
dengan kemampuan saya?” Hal semacam ini
biasanya hanya bisa dirasakan saat kita sudah merasakan sendiri di bangku
kuliah. Karena, biasanya anak-anak akan memilih jurusan yang cenderung memiliki
rating atas atau dapat dikatakan bonafide tanpa memikirkan kemampuan diri masing-masing jika nanti
di dunia perkuliahan. Mereka senang dan akan merasa bangga jika mampu masuk ke
jurusan yang menjadi favorit tersebut. Padahal, jurusan favorit itu akan memuat
persaingan yang sangatlah ketat mengingat jumlah siswa di seluruh Indonesia
yang mencapai ratusan ribu dengan entah itu persaingan melalui jalur masuk dari
pemerintah seperti SNMPTN dan SBMPTN, ataupun jalur-jalur mandiri oleh
masing-masing universitas. Maka dari itu, ada beberapa tips untuk memilih
jurusan di perguruan tinggi :
1. Pilihlah
jurusan yang sesuai dengan “minat dan bakat”
Minat dan bakat
tidak bisa dipisahkan dalam pemilihan jurusan. Satu sama lain tidaklah bisa
berdiri sendiri. Suatu pilihan jika hanya memiliki minat saja tetapi tidak
memiliki kemampuan atau bakat dalam bidang pilihan itu, tidak akan menjadi
maksimal dalam realisasi yang dijalani. Tidak akan bisa mengikuti dalam
pendalaman ataupun pemahaman materi terkait jurusan. Begitu juga jika hanya
memiliki bakat atau kemampuan saja tanpa diimbangi minat. Tidak akan berjalan
sebuah proses keilmuan itu.
2. Sesuaikan
dengan kondisi diri
Dalam memilih
jurusan, kondisi diri juga harus dipertimbangkan. Sesuaikan keputusan yang akan
kamu pilih untuk masa depanmu itu dengan juga menyesuaikan kondisi diri. Apakah
pilihan yang kamu ambil itu sesuai dengan diri yang tentunya akan menentukan
jangka panjang untuk ke depannya. Tidak bisa jika hanya mementingkan satu ego
hasrat saja tanpa memikirkan segala potensi yang ada dalam diri yang
sebenarnya. Pilih jurusan yang sekiranya dalam prosesnya nanti, kamu bisa
menjalani dengan nyaman dan tidak menimbulkan ketegangan pada otak.
3. Lihat
kelebihan potensi diri
Lihat keunggulan
yang ada pada diri. Keunggulan yang dimiliki ini akan mempermudah membuka
jalan. Manfaatkan keunggulan diri yang ada untuk melejitkan diri. Dengan
keunggulan tersebut hanya tinggal memoles sedikit saja karena diri sudah
memiliki modal awal yang berupa kelebihan diri itu sehingga hanya tinggal meneruskan
saja sesuai jalur keunggulan diri. Jadi, akan lebih mudah dan lancar dalam
prosesnya.
4. Perhatikan
prospek ke depan
Satu hal ini
akan menjadi sangat penting atau bahkan malah bisa menjadi tidak penting sama
sekali bagi setiap orang. You know that, we won’t get money from our lovely
parents forever right ? We must stand by ourself, altough we’re never know
about how we are in future, but we must to have big dreams for our future. So,
plan it soon!!
Dalam pemilihan
jurusan yang terpenting adalah fokuskanlah pada apa yang sebenarnya kamu ingin
capai. Apa yang menjadi target dalam hidup tentang dirimu haruslah benar-benar
ditetapkan. Memilih jurusan bukan hanya persoalan “kuliah”, “teman”,
“experiences”, or everything that happened in teenager soul. Bukan hanya muncul
sebuah statement “yang penting kuliah” saja, tapi kita juga harus berpikir jauh
ke depan, tidak hanya memandang apa yang ada sekarang. Lihat pada kemampuan
dirimu dan sesuaikanlah pada apa yang menjadi titik pencapaian yang diinginkan
dalam hidup.
5. Banyak-banyaklah
berkonsultasi akademik
Hal ini dapat
dilakukan pada guru bimbingan konseling (BK) di tiap-tiap sekolah. Kegiatan
semacam ini akan sangat membantu dalam pemilihan jurusan, karena kita akan
menjadi tahu seberapa jauh kemampuan kita terhadap jurusan yang memungkinkan
kita pilih dan ambil. Terutama saran-saran yang berkaitan dengan nilai-nilai
akademik sekolah yang akan menentukan pada jurusan apa yang mampu dimasuki.
6. Bangun
pendirian
Memilih jurusan
memang terkadang menjadi simalakama.
Setelah memikirkan segala aspek yang mendukung, kita juga haruslah
menguatkan pendirian mengenai apa keputusan yang akan kita pilih untuk diri
kita sendiri. Jika kita telah yakin dan percaya pada diri sendiri, kita tidak akan hanya mengekor
dengan perkataan atau iming-iming orang lain. Memang, dalam pemilihan jurusan
penting pula berbagai saran. Namun, saran-saran tersebut hanyalah sebuah saran
dan sekali lagi yang membuat keputusan serta yang menentukan adalah kembali
lagi kepada masing-masing individu. Kita tidak bisa hanya ikut-ikutan atau
menuruti orang lain dalam penentuan diri.
Itulah sedikit
berbagi tips dan tricks dalam memilih jurusan untuk masuk di perguruan tinggi.
Tentunya semua itu juga harus selalu diiringi dengan doa dan juga jangan mengabaikan
yang satu ini, yaitu restu dan doa kedua orang tua. Selain melakukan berbagai
usaha, kita juga perlu mendapat restu dari kedua orang tua mengenai apa yang
akan kita pilih. Jika terjadi opinion cross, antara anak dan orang tua harus
saling terbuka satu sama lain. Harus mengutarakan alasan-alasan apa yang
menjadikan harus memilih yang ini dan yang lainnya.. Restu orang tua akan
sangat membantu dalam kita meraih cita-cita atau tujuan-tujan yang hendak
dicapai. “Ridholloh fii ridhol walidaiin”, ridho Allah itu juga tergantung pada
ridho kedua orang tua kita.
Dalam kaitannya
dengan usaha, kita juga tidak hanya usaha mengenai jasadiahnya saja, namun
rukhiahnya juga jalan. Usaha pendekatan dengan Tuhan pun juga harus lebih
ditingkatkan. Jika semua aspek usaha telah dijalankan dengan menimbang dan
memikirkannya secara matang, didorong dengan doa serta restu kedua orang tua, insyaaAllah apa yang menjadi keputusan
akan menjadi yang terbaik untuk ke depan dan cita-cita, target, maupun tujuan
dalam hidup pun akan tercapi dengan mudah dengan kuasa Tuhan. Aamiin. J Keep Fighting!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar